Tuesday, September 25, 2007

Cerita Dari Imam Syafi'i


Subhanalloh...

Pada suatu ketika imam syafi'i harus menghadiri majelis yang cukup jauh dari rumahnya, dan untuk sampai ke majelis tersebut beliau harus menyeberangi sungai. Setelah menempuh perjalanan yang cukup melelahkan, akhirnya imam syafi'i sampai ke majelis tersebut. Bersegeralah beliau membuka kitab yang memang sudah cukup lama tidak dibukanya, namun ketika sudah dibuka, dilihatnya kitab tersebut sudah dipenuhi oleh semut. Kemudian dengan serta merta imam syafi'i menunda majelis tersebut karena beliau hendak mengantarkan para semut itu kembali ke tempatnya (dirumah beliau) karena khawatir semut-semut tersebut akan terpisah dari para keluarganya.

Wallohu'alam,
Kajian ramadhan dzuhur, Graha XL

Wassalamu'alaikum Wr. Wb.